post

Jumat, 14 September 2012

Bahasa Pemograman



Sebuah bahasa pemograman generasi ketiga yang diciptakan pada tahun 1959 oleh Grace Murray. Sesuai dengan namanya, maka bahasa COBOL mempunyai fungsi menyelesaikan masalah-masalah yang berorientasi bisnis/ berhubungan dengan perdagangan, seperti pengelolaan keuangan, laporan pengeluaran sebuah perusahaan, dsb.

Bahasa Cobol petama – kali  diperkenalkan secara formal pada bulan Januari tahun 1960. Program bahasa COBOL Merupakan Program terstruktur, yaitu program yang strukturnya jelas, mudah dibaca, dan mudah dipelajari, dan baik untuk didokumentasikan. Stuktur Utama dari suatu program Cobol terdiri dari 4 divisi yaitu:
1.  IDENTIFICATION DIVISON : Identitas program (nama Program, Si pembuat, tanggal dibuat, tanggal dikompilasi, dan lainnya). Terdiri dari : judul divisi, paragraf, paragraf mengandung entry.
2.  ENVIRONMENT DIVISION : Informasi  mengenai Keadaan  Komputer dan alat – alat lain yang dipergunakan. Terdiri dari 2 section :
a.   Configuration section : Berisi informasi mengenai komputer yang digunakan.
b.   Input – Output section : Berisi mengenai peralatan-peralatan yang digunakan untuk memproses file.
3.  DATA DIVISION : Informasi mengenai bentuk, jenis dari data apa saja yang dipergunakan dalam program bersangkutan
4.  PROCEDURE DIVISION : Berisi paragraph - paragraph yang terdiri dari instruksi untuk pelaksanaan program.

COBOL dibuat untuk operasi yang mencakup langkah dasar Pengolahan data, yaitu membaca data menghasilkan output informasi didalam program COBOL, dua bagian yang utama adalah data division dan Procedure division. Dari apa yang dapat dikerjakan oleh cobol, konsep COBOL Orientasinya pada permasalahan yang berhubungan dengan pengolahan data.

1.  Program COBOL dibuat dalam instruksi bahasa inggris, sehingga lebih mudah dipelajari dan dibuat.
2.  program COBOL sesuai untuk pengolahan data, yang banyak diterapkan pada permasalahan bisnis.
3.  program COBOL sifatnya standard, sehingga dapat dipergunakan pada computer – computer yang berbeda, tanpa banyak perbedaan.
4.  struktur program COBOL jelas, sehingga dapat dimengerti oleh orang seperti akuntan, auditor atau manajer – manajer yang hanya mempunyai pengetahuan pengolahan data yang sedikit.
5.  mudah didokumentasikan dan dikembangkan bilamana perlu.



        FORTRAN merupakan salah satu bahasa pemrograman yang cukup tua, lahir pada tahun 1957 dari sebuah tim yang dipimpin oleh John W. Backus. FORTRAN yang merupakan singkatan dari Formula Translation dibuat untuk memenuhi kebutuhan dalam hal numerik. Banyak fungsi matematika yang telah didefinisikan sehingga tidak perlu lagi dilakukan pendefinisian secara manual di program.

Dikembangkan pada 1954 hingga 1956 oleh John Backus dan staff  IBM yang lain. Pada mulanya didesain untuk mengekspresikan rumus matemática dan maíz (merupakan bahasa matemática yang paling banyak digunakan).

        Bahasa ini juga berguna untuk aplikasi bisnis yang kompleks, seperti perkiraan (forecasting) dan pemodelan. Namur karena tidak mampu manangani operasi input/output atau pemrosesan file dalam volume besar, maka bahasa FORTRAN tidak digunakan untuk masalah bisnis yang biasa.

        FORTRAN bisa menangani ekspresi matemática dan logika yang kompleks. Pernyataanya cukup pendek dan sederhana.

        Program FORTRAN yang dikembangkan pada satu tipe komputer bisa dengan mudah dimodifikasi agar bisa bekerja pada tipe yang lain.

        Kekurangan Bahasa Pemrograman FORTRAN:
·         FORTRAN tidak menangani operasi input dan output pada peralatan penyimpanan
·         Memiliki keterbatasan untuk mengekspresikan dan memproses data nonnumerik
·         Tidak mudah dibaca atau dipahami
        Keunggulannya :
·         proses eksekusi / kompilasi program yang cukup cepat.
·         metode penulisan program sangat fleksibel, setiap bagian blok program dapat ditulis secara tidak berurutan
·         mendukung teknik kompilasi secara menyeluruh (all compilation), maksudnya misalkan kita memiliki 5 buah file Fortran yang saling berhubungan maka semua file tersebut dapat langsung dikompilasi semua dalam satu perintah dengan bantuan make file yang kita buat.
·         memilki kompilator (compiler) yang cukup banyak berkembang.


       Bahasa pemrograman ini pertama kali dikembangan pada akhir tahun 1950-an yang  secara spesifik didesain untuk pemrograman komputasi spesifik. Algol didesain oleh komite internasional sebagai bahasa pemrograman yang universal. Algol tidak sepopuler FORTRAN dan COBOL, namun program ini masih dipertimbangkan sebagai bahasa yang paling penting pada era-nya dalam hal pengaruhnya terhadap perkembangan bahasa pemrograman yang menjadi penerusnya.

       Bahasa ini yang disebut sebagai salah satu bahasa yang diorientasikan kepada penggunaan prosedur, menyediakan satu alokasi tempat yang dinamis.

       Keggunaan algol sendiri untuk merancang fungsi algoritma baik menggunakan komputer maupun tanpa computer. Kemampuan Algol iyalah melaksanakan operasi proses informasi yang umum secara lebih mudah. Sedangkan kelemahannya adalah bahasa ini sudah jarang dipakai.

       Tujuan dari bahasa Algol adalah bahasa ini mendekati notasi matematika, baik untuk mendeskripsikan algoritma,dan harus dapat ditranslasikan ke kode mesin.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

about